Deskripsi: Ingin memulai bisnis investasi ternak? Anda bisa melakukannya via online melalui beberapa platform terpercaya dan menjanjikan. Yuk, cek detailnya.
======================================================================
Tak hanya dalam bentuk barang saja, ternyata investasi ternak juga menjadi salah satu rekomendasi investasi terbaik yang menawarkan keuntungan cukup besar.
Hal tersebut tak bisa dilepaskan dari kebutuhan pasar akan daging dari hewan ternak untuk dijadikan konsumsi. Sehingga, pasar akan selalu membutuhkannya setiap waktu.
Ini yang membuat bisnis investasi hewan ternak cukup banyak dilirik oleh para investor. Mungkin juga Anda yang termasuk punya keinginan untuk memulainya.
Menariknya, kini bentuk investasi di bidang hewan ternak tersebut sudah banyak hadir melalui platform online.
Hal ini tentu akan mempermudah para investor hewan ternak untuk memulainya usahanya dengan instrumen investasi yang menguntungkan.
Berikut beberapa investasi ternak online yang direkomendasikan untuk Anda.
1. Ternaknesia.com
Platform untuk berinvestasi hewan ternak yang bisa Anda coba adalah ternaknesia.
Ternaknesia berdiri pada tahun 2015 di Jawa Timur. Dimana, platform ini hadir dalam bentuk website dan aplikasi yang bisa diunduh via PlayStore.
Dengan platform ini, Anda bisa mendaftar sebagai investor melalui satu akun aktif yang terdaftar dengan beberapa prosedur.
Keuntungan bisa diperoleh dengan menanamkan modal investasi untuk pengadaan hewan maupun pemasarannya. Hanya saja, profit bisa didapatkan bila aktivitas proyek sesuai dengan yang diperkirakan.
2. TitipTernak.com
Di platform TitipTernak.com ini, Anda akan mendapatkan berbagai keuntungan dalam segi finansial jika Anda menanam modal investasi melalui platform online ini.
Tak hanya itu, bahkan di platform yang menawarkan investasi bidang peternakan ini, Anda secara tak langsung akan membantu para peternak setempat untuk meningkatkan taraf hidup mereka.
Secara keuntungan, para investor akan mendapatkan bagi hasil yang sudah disepakati sejak awal.
3. Angon.id
Di sisi lain, pilihan platform investasi dalam bidang hewan ternak yang bisa Anda pertimbangkan adalah Angon.id.
Tak berbeda dengan platform lain, Angon.id ini menawarkan keuntungan yang cukup menguntungkan.
Bahkan, transparansi pun turut menjadi hal utama dari platform ini. Mengingat, setiap 2 minggu sekali, Anda akan diberikan laporan terkait kondisi hewan ternak tersebut.
Keuntungan yang dijanjikan oleh platform ini juga cukup menarik. Karena, pihaknya sudah banyak memiliki sejumlah 11 ribu lebih hewan ternak dalam pengawasan sentra peternakan rakyat.
Dengan beberapa pilihan platform investasi ternak di atas, apakah Anda sudah bersiap memulai investasi?